Tiga mahasiswa dari VIA University College, Aarhus 8000, Campus C, Denmark datang ke SD Labschool UNNES untuk berbagi praktik mengajar. Johannes Tobias Bojsen, Jonas Hvam Ahlgreen, dan Jonas Dahl Pehrson akan bergabung dengan SD Labschool UNNES selama 6 minggu untuk mempelajari implementasi dari kurikulum yang berlaku di Indonesia, sistem pengajaran, dan praktik pengajaran di Indonesia. Di bawah pendampingan guru Labschool UNNES, Anindhyta Putri Pradipta dan Ricka Ulfatul Faza, 3 mahasiswa ini akan berbagi praktik pengajaran di SD Labschool UNNES mulai dari kelas 1 hingga kelas 6. Diharapkan dengan adanya program yang bagus seperti ini, SD Labschool UNNES dengan VIA University College dapat saling bertukar informasi dan pengalaman praktik pembelajaran di dua negara yang berbeda. Mahasiswa dari Denmark akan merasakan pengalaman praktikum mengajar di sekolah-sekolah negara Asia Tenggara untuk mempersiapkan diri sebagai calon guru yang profesional dan berkualitas. Bagi guru SD Labschool UNNES, program ini dapat memberikan pandangan baru tentang praktik mengajar di negara lain yang mungkin bisa diimplementasikan dalam pengajaran sehari-hari. Bagi murid-murid SD Labschool UNNES, tentunya mereka mendapatkan kesempatan untuk melatih keberanian dan juga kemampuan mereka dalam berbahasa asing.